Jakarta | EGINDO.co    -Pemerintah Kota Jakarta Timur (Pemkot) tengah gencar-gencarnya melakukan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster. Vaksin booster digalangkan karena terbukti meningkatkan antibodi setelah dilakukan vaksin pertama dan kedua.
Sejumlah lokasi pun digelar untuk melakukan vaksinasi dan uji emisi. Seperti di wilayah Kecamatan Pulogadung Jakarta Timur, yang akan dilakukan pada hari kamis, tanggal 10 maret 2022.
Berikut beberapa tempat yang bisa dikunjungi untuk vaksin booster dan uji emisi:
Kelurahan Rawamangun dan Kelurahan Pisangan Timur . Jam 08.00 wib sampai dengan 10.00 wib. Kelurahan Jatinegara Kaum , Kelurahan Cipinang dan Kecamatan Pulogadung. Jam 10.00 wib sampai dengan 12.00 wib.    Kelurahan Jati dan Kelurahan Kayu Putih, Jam 12.00 wib sampai dengan 15.00 wib.
Untuk uji emisi kendaraan bermotor di wilayah Kecamatan Pulogadung dan kuota uji emisi perkelurahan sebagai berikut:Â
Kuota kendaraan roda dua (sepeda motor) sebanyak 25 kendaraan. Kuota kendaraan roda empat (mobil) bensin sebanyak 15 kendaraan dan untuk mobil solar sebanyak 3 kendaraan.
Berikut lokasi dan jadwal uji emisi di wilayah Kecamatan Pulogadung:
Kecamatan Pulogadung pada jam 08.00 wib sampai dengan jam 09.00 wib. Kelurahan Pisangan Timur Jam 09.00 wib sampai dengan jam 10,00 wib. Kelurahan Cipinang jam 10.00 wib sampai dengan 11.00 wib. Kelurahan Jatinegara Kaum jam 11.00 wib sampai dengan jam 12.00 wib. Kelurahan Rawamangun jam 12.00 wib sampai dengan jam 13,00 wib. Kelurahan Kayu Putih jam 13.00 sampai dengan jam 14.00 wib dan Kelurahan Jati jam 14.00 wib sampai dengan jam 15.00 wib.
Daftarkan segera diri dan keluarga anda untuk mendapatkan vaksin booster covid-19 serta lakukan uji emisi kendaraan anda.
@Sn