Medan | EGINDO.com – Forum Kepala Tata Usaha (KTU) Indonesia kembali menggelar kegiatan bertajuk Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit pada Sabtu (11/10/2025) hingga Minggu hari ini (12/10/2025) dengan narasumber Subaryanto dalam Pelatihan tersebut.
Forum KTU Indonesia dalam Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit menghadirkan narasumber Subaryanto, seorang praktisi Finance, Accounting & Tax yang telah memahami seluk beluk perpajakan, khususnya dalam lingkup industri perkebunan kelapa sawit.
Para peserta Training Online menilai tajuk Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit merupakan topik yang tepat sebab masalah perpajakan dipilih karena merupakan aspek krusial yang tidak bisa dipisahkan dari kegiatan administrasi kebun maupun Pabrik Kelapa Sawit (PKS). Pasalnya, kepatuhan terhadap regulasi sekaligus akurasi laporan keuangan menjadi tantangan nyata yang kerap dihadapi para praktisi di lapangan.
Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit yang dilaksanakan Forum KTU Indonesia juga didukung oleh mySAP365 & LAT Trisakti yang mana pada Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit itu dibuka oleh yang mewakili panitia Syahri Rahmadani Lubis.
Syahri Rahmadani Lubis mengatakan dalam sambutan Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit bahwa bagi praktisi di lapangan mengetahui regulasi perpajakan sangat penting karena berhubungan dengan akurasi laporan keuangan perkebunan kelapa sawit. “Untuk itu kita dari Forum KTU Indonesia melakukan Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit karena faktanya selama ini menjadi tantangan nyata bagi para praktisi di lapangan,” kata Syahri Rahmadani Lubis.
Ditegaskannya Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit bertujuan agar dapat memahami regulasi perpajakan dan diharapkannya semoga kegiatan Training Online tentang pajak di perkebunan sawit dapat membawa pencerahan kepada para kasie, KTU, koorditir KTU, finance, accounting, teknisi, freshgraduate, mahasiswa yang ingin menambah pemahaman dan pengetahuan serta aplikasi perpajakan di perkebunan kelapa sawit.

Dari Mahasiswa, Pelaku dan Praktisi
Para peserta Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit dari mahasiswa, pelaku tata usaha perkebunan kelapa sawit hingga praktisi itu merespon positif dilakukannya Training Online yang dilakukan Forum KTU Indonesia bertajuk Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit.
Rency Aryanza Siregar seorang Mahasiswa dari Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia dengan Jurusan Akuntansi Perpajakan, yang berdomisili di Sumatra Utara menyatakan alasannya ikut Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit ingin menambah wawasan tentang aturan perpajakan.
“Saya mengikuti kegiatan webinar Training Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit yang diselenggarakan oleh WAG Forum KTU Indonesia ingin menambah wawasan dan pemahaman mengenai penerapan perpajakan di sektor perkebunan kelapa sawit dan tentang aturan perpajakan yang khusus dalam industri perkebunan sawit dalam mengelola aspek perpajakan secara tepat dan sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Rency Aryanza Siregar.
Diakuinya kesan setelah mengikuti kegiatan webinar bahwa materi yang disampaikan sangat jelas, informatif dan relavan dengan kebutuhan praktis di lapangan berkerja. “Webinar ini sangat positif dan memuaskan, narasumber yang menyajikan informasi perpajakan di perkebunan sawit sangat fakta sesuai dengan pengalaman beliau dan memberikan beberapa khasus praktis yang pernah terjadi di pekebunan sawit, bukan hanya menambah pengetahuan tetapi juga membuka sudut pandang baru mengenai pengolahan pajak diperkebunan,” katanya.
Rency Aryanza Siregar menilai suasana Webinar yang dilakukan secara online dapat berjalan dengan interaktif dan ada sesi tanya jawab, juga ada hadiah yang menarik disediakan oleh panitia sehingga membuat proses pembelajaran menjadi lebih bersemangat dan efektif. “Pesan saya adalah pentingnya terus mengikuti perkembangan regulasi Perpajakan agar pengelolahan pajak pada sektor perkebunan kelapa sawit dapat berjalan efektif dan mendukung keberlanjutan pengusaha perkebunan kelapa sawit,” katanya menegaskan.
Bukan saja dari kalangan mahasiswa, seorang perserta Supartiyah dari perusahaan perkebunan di Kalimantan Timur (Kaltim) yang turut dalam Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit yang dilaksanakan Forum KTU Indonesia itu menilai sangat bagus dalam menambah wawasan. “Alasan saya ikut untuk menambah wawasan, ilmu dan pengalaman baru di perpajakan,” kata Supartiyah.
Diakuinya mengalami kesan yang sangat bagus dalam kegiatan training pajak dan dapat membantu dalam bidang perpajakan dan menambah wawasan yang lebih baik. “Saya berharap kegiatan Training pajak seperti ini terus dilaksanakan Forum KTU Indonesia dan kalau dapat dilaksanakan waktunya bisa lebih lama lagi dan kalau bisa pada hari kerja semisal hari Senin hingga Jum’at,” kata Supartiyah menegaskan.
Narasumber Subaryanto, seorang praktisi Finance, Accounting & Tax pada Sabtu (11/10/2025) tentang sistem perpajakan di Indonesia menganut Self Assessment System. Artinya wajib pajak menghitung, menyetor, dan melapor sendiri pajaknya sedangkan DJP hanya melakukan pembinaan dan pengawasan maka kunci utamanya kejujuran dan ketepatan data.
“Pajak bukan cuma angka di laporan, tapi bukti amanah kita menjaga kepercayaan,” kata Subaryanto yang mana Training Online Pengenalan Dasar Perpajakan di Perkebunan Kelapa Sawit pada Sabtu (11/10/2025) kemarin berlanjut hari ini Minggu (12/10/2025) dalam membahas tuntas masalah perpajakan di perkebunan kelapa sawit di Indonesia.@
Rel/fd/timEGINDO.com