Jakarta | EGINDO.co – Waralaba “The Kissing Booth” dan “To All the Boys” akan berakhir di Netflix tahun ini.
Variety melansir pada Rabu bahwa Netflix mengkonfirmasi film ketiga dari “The Kissing Booth 3” dan “To All the Boys: Always and Forever, Lara Jean” akan menjadi yang terakhir.
Kedua trilogi rom-com ini memiliki kinerja yang sangat baik di platform tersebut. Chief content officer Netflix, Ted Sarandos, menyebut film “Kissing Booth” asli, yang dirilis pada 2018, merupakan salah satu film yang paling banyak ditonton di Amerika dengan satu dari tiga penonton menonton ulang film tersebut.
“Kissing Booth 2” yang tayang perdana pada 24 Juli 2020 adalah film ketiga yang paling banyak dilihat di Netflix pada akhir pekan itu, dan menjadi salah satu judul terpopuler tahun ini.
Film “To All the Boys” pertama, “To All the Boys I’ve Loved Before”, juga sukses besar, karena Netflix menyebutnya sebagai salah satu film orisinal yang paling banyak ditonton dengan penayangan berulang yang kuat”.
“The Kissing Booth”, dibintangi oleh Joey King, Joel Courtney, dan Jacob Elordi, waralaba “The Kissing Booth” bercerita tentang dua orang sahabat Elle Evans (King) dan Lee Flynn (Courtney). Drama terjadi ketika Elle jatuh cinta pada saudara laki-laki Lee, Noah (Elordi).
Film kedua menunjukkan hubungan Elle dan Noah mulai goyah saat menjalani hubungan jarak jauh lantaran Noah kuliah di Harvard. Sedangkan Elle seperti menemukan cinta baru saat bertemu murid baru (diperankan Taylor Zakhar Perez).
Dalam “Kissing Booth 3”, Elle harus membuat keputusan yang mengubah hidup, Apakah dia akan masuk Harvard dan bersama Noah, atau bergabung dengan Lee di UC Berkeley, sekolah impian mereka.
Sementara itu, “To All the Boys” berpusat pada Lara Jean Covey (Lana Condor), memiliki surat rahasia untuk orang-orang yang disukainya. Surat tersebut secara tidak sengaja terkirim kepada mereka.
Salah satu yang disukai adalah atlet lacrosse Peter Kavinsky, diperankan oleh Noah Centineo, dan keduanya memikirkan rencana asmara palsu yang berubah menjadi perasaan nyata.
Film kedua, “To All the Boys: P.S. I Still Love You” mengikuti kisah asmara Lara Jean dan Peter, tetapi ketika salah satu cinta sebelumnya – John Ambrose McClaren (Jordan Fisher) – muncul kembali, Lara Jean harus memutuskan di antara keduanya.
Film ketiga akan melihat Lara Jean memulai dua perjalanan yang mengubah hidup yang akan memaksanya untuk membayangkan kembali seperti apa kehidupan setelah lulus dengan teman, keluarga, dan Peter.
Meski demikian, belum ada tanggal spesifik mengenai penayangannya, namun Netflix memastikan akan hadir pada 2021. (@Ant/AR)