SimInvest Lakukan Literasi Keuangan Untuk Mahasiswa IPB

SimInvest Lakukan Literasi Keuangan
SimInvest Lakukan Literasi Keuangan

Jakarta | EGINDO.co – SimInvest menggelar “SimInvestival Goes to Campus: IPB” dengan tema “Empowering Young Minds: Unleashing Career Potential and Smart Investment Strategies” di Auditorium FEM-IPB pada Minggu (3/9/2023) lalu. Kegiatan dimeriahkan oleh Band Maliq & D’essentials yang memukau peserta yang hadir pada acara dengan penampilannya.

Head of Strategic Business Development Sinarmas Sekuritas, Eyfrel Likuajang, menyatakan bahwa perubahan zaman membuat pihaknya harus punya cara agar bisa melakukan literasi keuangan dengan cara yang out of the box. SimInvestival Goes to Campus (SGTC) dipersiapkan dengan matang dan terbukti bisa menarik perhatian anak-anak muda sejak pertama diadakan di Universitas Maranatha Bandung bersama Juicy Lucy.

Baca Juga :  WNA Di Beijing Divaksin, Di Shanghai Mulai Didaftar

“Lewat acara ini kami ingin memberikan literasi keuangan dengan cara yang ringan dan menyenangkan. Beberapa kampus ternama juga sedang berdiskusi dengan kami untuk menjadi kampus yang kami kunjungi selanjutnya. Terima kasih IPB atas sambutan hangatnya dan nantikan kami di kampus selanjutnya dengan pembicara dan band ternama tanah air lainnya,” kata Eyfrel dikutip EGINDO.co pada laman resmi Sinar Mas kemarin.

Sementara itu, Fellexandro Ruby (Creativepreneur, Writer & Content Creator) menambahkan pentingnya generasi muda berinvestasi untuk karir dan keuangan. Tidak ada satupun orang yang bercerita tentang keberhasilan mereka tanpa mengalami jatuh bangun, mengalami fase 5-10 tahun investasi ke diri sendiri.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB Prof. drh. Deni Noviana mengapresiasi kerjasama yang terjalin antara IPB dan Siminvest untuk mengembangkan edukasi finansial bagi anak-anak muda sejak dini.

Baca Juga :  Situs Kemenhan Ukraina, Bank Negara Di Bawah Serangan Siber

“2045 kita akan mengalami bonus demografi, IPB terpanggil untuk menghasilkan mereka yang tidak hanya mendapatkan pekerja, tapi untuk menghasilkan mereka yang bisa terus memberikan ide untuk kemajuan perusahaan tersebut. Kami juga terus melakukan edukasi dan literasi finansial ke mahasiswa bahkan juga kepada tenaga pendidik seperti dosen juga melalui kegiatan semacam ini.” Katanya.

Ratusan peserta SGTC IPB mendapatkan pengetahuan tentang investasi dan literasi keuangan dari sederet narasumber dengan berbagai latar belakang. Mulai dari Fellexandro Ruby (Creativepreneur, Writer & Content Creator), Ike Widiawati (Head of Retail Research Sinarmas Sekuritas) dan Genta Wira Anjalu (Chief of Investment Officer Sinarmas Asset Management) hadir dan berbagi pengetahuan.@

Baca Juga :  Tony Hall Mengundurkan Diri Akibat Wawancara Dengan Diana

Sc/fd/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top