Presiden: Tol Bengkulu – Taba Penanjung Permudah Mobilitas

Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana meresmikan Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung, di Provinsi Bengkulu, Kamis (20/7/2023).
Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana meresmikan Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung, di Provinsi Bengkulu, Kamis (20/7/2023).

Jakarta|EGINDO.co Presiden Joko Widodo telah meresmikan Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung di Provinsi Bengkulu, Kamis (20/7/2023). Presiden mengatakan, jalan tersebut akan mempermudah mobilitas orang dan barang.

“Jalan tol ini akan menunjang mobilitas logistik, mobilitas orang. Dan akan memunculkan titik-titik pertumbuhan ekonomi baru,” ujar Presiden dalam sambutannya.

Presiden menyebut, untuk pembangunan ruas jalan sepanjang 16,7 km itu memakan biaya sebesar Rp4,8 triliun. Karenanya ia berharap, jalan tol tersebut akan mempercepat pertumbuhan ekonomi di Bengkulu.

“Kita harapkan ini bisa mensejahterakan masyarakat kita. Karena daya saing Bengkulu pasti akan meningkat lebih baik,” kata Presiden lebih lanjut.

Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung merupakan bagian dari Jalan Tol Lubuk Linggau-Curup-Bengkulu. Jalan tol tersebut mulai dibangun pada September 2019 lalu dengan main road sepanjang 17,6 km.

Baca Juga :  Presiden Iran Ebrahim Raisi Tewas Dalam Kecelakaan Helikopter

Jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung memiliki dua gerbang tol, dua simpang susun/junction, 21 jembatan, dan satu rest area. Adapun kecepatan rata-rata kendaraan yang melintas rencananya ditentukan  80 km per jam.

Sumber: rri.co.id/Sn

Bagikan :
Scroll to Top