Jakarta | EGINDO.co – Pakai puntung rokok dan deterjen, hama kutu putih pada tanaman hias Aglonema akan musnah. Hama sangat mengganggu, bisa datang dari mana saja, berkembang cepat hingga mengganggu pertumbuhan tanaman.
Hama yang sering menghinggapi aglonema adalah hama kutu putih yang lengket pada bagian batang dan daun serta memiliki warna putih. Hama kutu putih terkenal sulit dihilangkan dan mengambil nutrisi penting yang dibutuhkan tanaman sehingga aglonema menjadi kerdil. Dikutip dari Youtube Taman Inspirasi, langkah mengusir hama kutu putih dari tanaman aglonema dengan campuran puntung rokok dan deterjen.
Cara membasmi hama kutu putih pada aglonema adalah:
Bahan:
– 5 puntung rokok yang bersih dan tidak ada abunya.
– Deterjen cair
Cara membuat:
- Buat lautan air puntung rokok.
Rendam puntung rokok di dalam air bersih sebanyak 250 ml dan diamkan semalaman.
- Buat larutan deterjen
Caranya dengan melarutkan deterjen cair secukupnya dalam 500 ml air bersih.
- Campurkan kedua larutan air puntung rokok dengan air larutan deterjen.
Aduk hingga semua tercampur rata.
- Lap daun dan batang yang terserang hama kutu putih dengan spons lembut.
Caranya, celup spons ke dalam air deterjen dan puntung rokok, lalu usap dengan halus ke batang dan daun.
- Diamkan selama 30 menit setelah dilap. Lalu semprot dengan air bersih untuk menghilangkan residu dari hama dan larutan deterjen.
Air larutan deterjen dan puntung rokok bisa membuat hama kutu putih mati dengan cepat. Namun, jangan lupa selalu membersihkan daun dan batang dengan air bersih setelah mengaplikasikan cairan pembasmi kutu putih.@
Bs/TimEGINDO.co