Jakarta | EGINDO.co – Menuai kritik dari berbagai pihak, dari masyarakat, dari praktisi, dari akademisi akhirnya Pemerintah menununda Konversi Kompor Listrik. Pemerintah dalam hal ini Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) memastikan, bahwa pemerintah akan menunda pelaksanaan program kompor induksi atau kompor listrik di tahun 2022.
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto menyebutkan bahwa, sesuai dengan arahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa, menghargai monitor pemberitaan di media dan melihat langsung di lapangan mengenai penggunaan LPG 3 kg menjadi konversi kompor listrik atau induksi.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, harusnya uji coba konversi LPG 3 kg ke Kompor listrik sudah dilakukan di Bali dan Solo sebagai prototype sebanyak 2.000 unit sampai 30.000 unit.
Namun, dengan ditundanya Konversi Kompor Listrik maka uji coba akan mengalami penundaan juga. Pemerintah masih akan menghitung segala risiko dari program tersebut.@
bs/timEGINDO.co