Lebanon Digempur Israel, WNI Dievakuasi dari Lebanon Tiba di Indonesia

Tiba di Indonesia
Tiba di Indonesia

Jakarta | EGINDO.com – Puluhan warga negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari Lebanon telah tiba di Indonesia, pada Senin (7/10/2024), mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Israel mengeklaim operasi tersebut terbatas dan hanya menyasar situs-situs Hizbullah. Namun, faktanya pasukan Zionis juga menggempur fasilitas sipil seperti kamp pengungsian. Serangan Israel itu dibalas oleh Hizbullah. Mereka meluncurkan rudal dan proyektil ke area kumpul pasukan Zionis. Pertempuran sengit tak pelak pecah. Sejumlah negara akhirnya mulai mengevakuasi warganya menyusul situasi yang memanas di Lebanon, termasuk Indonesia.

Direktur perlindungan WNI dan Badan Hukum Kementerian Luar Negeri Judha Nugraha sebelumnya mengabarkan 40 WNI dan satu warga negara asing (WNA) dari Lebanon akan terbang ke Indonesia pada Minggu (6/10/2024) kemarin dan mereka terbagi dalam dua penerbangan, yakni menggunakan pesawat Emirates EK356 dan Qatar Airways QR958.

Baca Juga :  Kasus Baru Covid-19 Bertambah 38.679 Pasien

Para WNI itu merupakan gelombang keempat dan kelima yang telah dievakuasi dari Lebanon. Gelombang keempat evakuasi dikabarkan lepas landas pada Minggu (6/10/2024) pukul 18.10 waktu setempat dengan Emirates EK 356. Mereka diperkirakan tiba pukul 15.40 WIB pada Senin (7/10/2024).

Sementara itu Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Perlindungan WNI Wilayah Timur Tengah dari Kementerian Luar Negeri (Kemlu RI) Akhmad Baihaqie mengatakan, 20 WNI yang tergabung di gelombang keempat kepulangan dari Lebanon telah tiba di Indonesia, dengan ketibaan itu maka total WNI dari Lebanon yang dipulangkan pada hari ini (gelombang keempat dan kelima) berjumlah 40 WNI.@

Bs/timEGINDO.com

Bagikan :
Scroll to Top