KPU: 9.917 Caleg DPR Masuk DCT Pemilu 2024

KPU
KPU

Jakarta | EGINDO.co – Sebanyak 9.917 orang calon anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang masuk Daftar Calon Tetap (DCT) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia yakni Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari menyatakan, para caleg itu berasal dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024 dan 84 daerah pemilihan. Hal itu diungkapkan Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari Jumat (3/11/2023) dalam konferensi pers di Kantor KPU RI, Jakarta.

“Itu jumlah yang memenuhi syarat untuk masuk DCT yang ditetapkan jumlahnya 9.917 meliputi 18 partai politik peserta pemilu dan kemudian tersebar di 84 daerah pemilihan,” kata Hasyim.

Menurutnya, sebanyak 9.917 caleg itu ditetapkan sebagai DCT setelah proses verifikasi serta mendapatkaan respons dan tanggapan dari masyarakat pasca pemetapan daftar calon sementara (DCS) pada Agustus 2023 lalu.

Baca Juga :  Menlu AS Akan Kunjungi Indonesia 13-14 Desember 2021

KPU sebelumnya telah mengumukan 9.919 orang bakal calon legislatif (bacaleg) yang masuk DCS. Setelah (DCS) diumumkan, ada tanggapan masyarakat dan ada mekanisme internal partai untuk merespons tanggapan masarakat tersebut dan kemudian yang diajukan untuk masuk DCT.

Daftar lengkap nama-nama caleg yang masuk DCT akan diumumkan secara resmi oleh KPU lewat situs resmi KPU RI dan daerah.

Penetapan daftar lengkap nama-nama caleg yang masuk DCT itu sejalan dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor l Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum menetapkan jumlah kursi DPR pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024 itu tercantum dalam perubahan isi dalam Pasal 186.@

Baca Juga :  Indah Kiat Pulp & Paper Meningkat Signifikan, Berharap pada Harga Jual Pulp

Bs/timEGINDO.co

 

Bagikan :
Scroll to Top