Kapolres Tapteng Disambut Pedang Pora Dan Pemberian Ulos

Kapolres Tapteng AKBP Basa Emden Banjarnahor dan istri disambut dengan tradisi Pedang Pora
Kapolres Tapteng AKBP Basa Emden Banjarnahor dan istri disambut dengan tradisi Pedang Pora

Medan | EGINDO.co – Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Banjarnahor dan istri disambut dengan tradisi Pedang Pora dan pemberian Ulos pada Senin (10/7/2023)sebagai tanda penyambutan atas pimpinan yang baru di Mapolres Tapteng.

Kedatangan Kapolres dan istri disambut pejabat lama AKBP Jimmy Christian Samma sekaligus memperkenalkan para pejabat dan personel Polres Tapanuli Tengah. Oleh tokoh masyarakat Tapteng, Kapolres diberi ulos.

Acara penyambutan AKBP Basa Emden Banjarnahor dan istri dihadiri oleh para pejabat utama (PJU) dan personel Polres Tapteng, Kapolsek jajaran dan seluruh pengurus Bhayangkari Cabang Polres Tapteng.

Sebelum ditugaskan sebagai Kapolres Tapteng, AKBP Basa Emden dipercaya sebagai Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Kalteng, sedangkan pejabat lama AKBP Jimmy Christian Samma diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagjianta Baganev Robinopsnal Bareskrim Polri.@

Baca Juga :  PM Kishida Kunjungi Seoul Untuk Jalin Hubungan Lebih Erat

Bs/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top