Jalan Negara Sidikalang-Dolok Sanggul Putus Total, Lalu Lintas Dialihkan

Ruas jalan Sidikalang – Dolok Sanggul putus total
Ruas jalan Sidikalang – Dolok Sanggul putus total

Medan | EGINDO.com – Ruas jalan nasional yang menghubungkan Sidikalang Kabupaten Dairi dengan Dolok Sanggul Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) putus total, pada Kamis (10/10/2024) sekira pukul 16.00 WIB kemarin. Badan jalan ambles, tepatnya di Dusun 1 Pucuk Hite, Desa Parbuluan 4, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Akhirnya akses utama Sidikalang-Dolok Sanggul putus total atau sama sekali tidak bisa dilintasi kendaraan karena ambles dengan panjang longsor lebih 10 meter dan diperkirakan membutuhkan waktu lama untuk bisa menghubungkan jalan tersebut.

Akibat peristiwa tersebut, arus lalu lintas terpaksa dialihkan. Para pengguna jalan yang datang dari arah Medan menuju Kabupaten Humbahas agar mengunakan jalan alternatif dari simpang PLTA Kecamatan Sumbul ke Pangiringgan Kecamatan Parbuluan. Sedangkan dari arah Humbahas menuju kota Sidikalang dan Medan, agar melintas dari Pangiringgan ke simpang PLTA.

Baca Juga :  Basarnas Turunkan Tim Mencari Jatuhnya Pesawat Twin Otter

Informasi menyebutkan putusnya badan jalan Negara yang menghubungkan Sidikalang-Dolok Sanggul itu akibat diguyur hujan deras selama sepekan terakhir. Kondisi cuaca yang ada untuk itu kepada pengguna jalan dan pengendara diimbau untuk tetap berhati-hati. Para pengendara, agar melintas lewat jalan alternatif, dari Simpang PLTA Sumbul ke Simpang Pangiringan Parbuluan dan sebaliknya.

Sementara itu menurut Kapolsek Parbuluan, pihaknya telah berkordinasi dengan Pemkab Dairi, BPBD dan Dinas PUTR agar masalah ini segera mendapat perhatian dimana bila tidak segera diperbaiki, otomatis bisa mengganggu kelancaran transportasi bagi pengguna jalan. Untuk itu agar dapat diperbaiki segera demi kelancaran arus lalu lintas bagi para pengendara atau pengguna jalan.@

Baca Juga :  Harga Emas Antam: Naik Rp 8.000 Jadi Rp 956.000 per Gram

Bs/timEGINDO.com

Bagikan :
Scroll to Top