Jadwal Keberangkatan Kereta Api Berubah Mulai 1 Februari 2025 Mendatang

Keberangkatan kereta api
Keberangkatan kereta api

Medan | EGINDO.com – Mulai 1 Februari 2025 mendatang, di wilayah PT KAI Divre I Sumatera Utara (Sumut) terdapat perubahan jadwal keberangkatan kereta api (KA). Hal tersebut dikarenakan PT KAI (Persero) mulai memberlakukan Grafik Perjalanan KA (Gapeka) 2025 untuk menggantikan Gapeka 2023 yang sebelumnya digunakan. Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka merupakan pedoman pengaturan pelaksanaan perjalanan kereta api yang digambarkan dalam bentuk garis menunjukkan stasiun, waktu, jarak, kecepatan, dan posisi perjalanan kereta api. Mulai dari berangkat, berhenti, datang, bersilang, dan penyusulan, yang digambarkan secara grafis untuk pengendalian perjalanan kereta api.

Dalam siaran pers KAI Divre I Sumut yang dikirim kepada EGINDO.com menyebutkan Vice President PT KAI Divre I Sumut, Sofan Hidayah menyampaikan, manfaat yang dapat dirasakan pelanggan pada Gapeka 2025 salah satunya yaitu penambahan pemberhentian di stasiun untuk melayani naik turun penumpang. Terdapat 5 stasiun yang akan mengalami pemberhentian untuk melayani penumpang naik dan turun antara lain, Stasiun Teluk Mengkudu, Lidah Tanah, Baja Linggei, Laut Tador dan Pamingke.

Baca Juga :  Emmanuel Macron Menang Pemilihan Presiden Prancis

Untuk pemesanan tiket KA dapat dilakukan mulai H-45 sebelum keberangkatan, sehingga untuk keberangkatan 1 Februari 2025 sudah dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, ataupun seluruh chanel penjualan tiket lainnya. “Kami menghimbau kepada calon penumpang KA untuk memastikan kembali jadwal perjalanan anda karena terdapat perubahan jadwal keberangkatan KA 1 Februari 2025 dan seterusnya,” kata Sofan.

Berikut jadwal keberangkatan KA terbaru di wilayah PT KAI Divre I Sumut mulai 1 Februari 2025: KA Sribilah Utama (Medan-Rantau Prapat PP). KA Sribilah Utama (U52), berangkat Medan pukul 09.05, tiba di Rantau Prapat 14.05.

KA Sribilah Utama (U54), berangkat Medan pukul 15.50, tiba di Rantau Prapat 20.50. KA Sribilah Utama (U56), berangkat Medan pukul 23.00, tiba di Rantau Prapat 04.17.

Baca Juga :  UE Mendukung Aturan Anti Pencucian Uang Kripto

KA Sribilah Utama (U51), berangkat Rantau Prapat pukul 08.15, tiba di Medan 13.15. KA Sribilah Utama (U53), berangkat Rantau Prapat pukul 15.00, tiba di Medan 20.00.

KA Sribilah Utama (U55), berangkat Rantau Prapat pukul 22.35, tiba di Medan 03.43. KA Putri Deli (Medan-Tanjung Balai PP).

KA Putri Deli (U96), berangkat Medan pukul 07.15, tiba di Tanjung Balai 11.35. KA Putri Deli (U98), berangkat Medan pukul 14.00, tiba di Tanjung Balai 18.20.

KA Putri Deli (U100), berangkat Medan pukul 19.05, tiba di Tanjung Balai 23.07. KA Putri Deli (U95), berangkat Tanjung Balai pukul 08.15, tiba di Medan 12.23.

KA Putri Deli (U97), berangkat Tanjung Balai pukul 12.35, tiba di Medan 16.42. KA Putri Deli (U99), berangkat Tanjung Balai pukul 19.40, tiba di Medan 23.55.

Baca Juga :  Kebun Taksi Muncul Di Bangkok ,Pengemudi Tidak Mampu Lagi

KA Siantar Ekspres (U102), berangkat Medan pukul 11.45, tiba di Siantar 14.38. KA Siantar Ekspres (U104), berangkat Medan pukul 20.30, tiba di Siantar 23.18.

KA Siantar Ekspres (U101), berangkat Siantar pukul 07.10, tiba di Medan 10.03. KA Siantar Ekspres (U103), berangkat Siantar pukul 15.35, tiba di Medan 18.30.

KA Datuk Belambangan (U62), berangkat Tebing Tinggi pukul 08.00, tiba di Lalang 08.56. KA Datuk Belambangan (U64), berangkat Tebing Tinggi pukul 11.45, tiba di Lalang 12.41.

KA Datuk Belambangan (U61), berangkat Lalang pukul 09.55, tiba di Tebing Tinggi 10.59. KA Datuk Belambangan (U63), berangkat Lalang pukul 13.05, tiba di Tebing Tinggi 14.01.@

Rel/fd/timEGINDO.com

Bagikan :
Scroll to Top