IKPP Perawang Mill Kembali Adakan Pelatihan Menjahit Ibu RT

Pelatihan menjahit bagi ibu Rumah Tangga di wilayah operasional Perusahaan
Pelatihan menjahit bagi ibu Rumah Tangga di wilayah operasional Perusahaan

Perawang | EGINDO.co – IKPP – Perawang Mill kembali mengadakan pelatihan menjahit bagi ibu Rumah Tangga (RT) di wilayah operasional Perusahaan pada 21 November 2023 lalu untuk meningkatkan produktivitas perempuan di lingkup operasional perusahaan.

PT IKPP – Perawang Mill memberikan pelatihan menjahit sebanyak 10 peserta mengikuti pelatihan selama 3 bulan yang mencakup pembelajaran teknik menjahit, pengoperasian mesin jahit, jenis kain, pembuatan pola pakaian dan teknik menjahit dasar.

Harapannya, pelatihan itu dapat meningkatkan keterampilan kaum perempuan di sekitar operasional Perusahaan, serta meningkatkan kondisi perekonomian mereka. PT Indah Kiat Pulp and Paper Perawang Mill terus berinovasi dalam membantu mencarikan solusi penambahan penghasilan untuk masyarakat di wilayah operasional perusahaan. Berbagai pelatihan pun terus ditaja demi terwujudnya pemulihan perekonomian masyarakat pasca pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Mengenal APP Wildlife Warrior: Gajah Sumatra, Kekeluargaan

Mulai dari pelatihan menganyam, memasak, pertanian, peternakan, menjahit dan lainnya, hingga juga ikut membantu memasarkan hasil karya yang telah dibuat oleh masyarakat yang mengikuti pelatihan yang ditaja oleh Departemen CSR.

Gagasan itu terus dilakukan oleh tim CSR PT IKPP Perawang Mill seperti di Kelurahan Perawang, Kecamatan Tualang Kabupaten Siak, yakni pelatihan menjahit bagi kaum wanita dalam program pemberdayaan perempuan pra sejahtera dan disabilitas yang berasal dari desa dan kelurahan di Kecamatan Tualang, mengikuti pelatihan menjahit pada Maret 2023 lalu.

“Ini merupakan wujud kepedulian PT IKPP terhadap masyarakat di wilayah operasional perusahaan, dengan tujuan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya kaum wanita, dengan program pemberdayaan perempuan,” kata Hasanuddin The melalui kepala CSR Murseno.

Baca Juga :  Paseo, Tissue Seperti Merek Internasional, Produk Indonesia

Kata Murseno dalam siaran persnya para peserta tersebut merupakan orang-orang pilihan yang berhasil lulus ditahap penyeleksian oleh tim CSR PT IKPP. Kedepannya, para peserta diharapkan dapat membangkitkan perekonomian keluarganya dan dapat bersaing di dunia usaha.

“Sebelum mereka dilatih, peserta kami seleksi dulu, setelah melalui tahap penyeleksian, barulah dapat melaksanakan pelatihan, tentunya pelatihan ini tidak main-main, karena kedepannya kami harapkan mereka inilah sebagai pilot projek untuk membantu perekonomian keluarga,” katanya menegaskan.@

Bs/fd/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top