Hasil MPL Pekan 4, RBL Dan AE Membuat Kejutan

MPL id

Jakarta | EGINDO.co MPL ID sudah berada pada paruh musim, Semua tim sudah bertemu satu sama lain.

Pekan ke 4 menjadi penentu tim apakah mampu melaju play off.

Geek Fam dan Bigetron yang pada pekan kemarin berada di zona degradasi, harus mempertaruhkan semuanya agar mampu keluar dari zona.

hari pertama mempertemukan Aura Fire dan Geek Fam, dan Bigetron Alpha dengan Onic Esport. Geek dan Bigetron kembali menerima kembali kekalahan, membuat mereka berada di dasar klasemen.

Hari kedua adalah hari yang sangat sengit, pasalnya pertandingan mempertemukan tim papan atas Aura Fire dengan RRQ Hoshi, dan tim yang memiliki poin yang sama Evos Legends dengan Alter Ego, Bigetron Alpha dan Geek Fam.

Aura Fire harus mengakui kekuatan dari RRQ, membuat kekalahan kedua mereka di season ini setalah Evos legends, Alter Ego dan Geek Fam harus menerima kembali kekalahan pasca pertemuan mereka dengan Evos Legends dan Bigetron Alpha.

Geek berhasil mencuri kemenangan pada games pertama. Namun kembaliny Kyy membuat Geek mengakui kekuatan pertahanan Bigetron Alpha.

Hari ketiga Alter Ego bertemu sang puncak klasemen Onic Esport, dan Evos Legend yang bertemu Rebellion Zion. Minggu yang berat di hadapin oleh Alter Ego setelah bertemu dengan Evos Legends, mereka harus bertemu dengan sang juara season 8.

Celiboy menunjukan gameplay yang sangat apik dalam minggu ini. Meski kalah dari Evos Celiboy tak pantang menyerah saat bertemu Onic. Solid pertahanan mereka saat bertemu Onic membuat mereka meraih poin full.

IC

Bagikan :
Scroll to Top