Hari Ini Kebakaran di Kabanjahe, Satu Keluarga Tewas

Mengevakuasi korban kebakaran di Kabanjahe
Mengevakuasi korban kebakaran di Kabanjahe

Medan | EGINDO.co – Hari ini Kamis (27/6/2024), sekira pukul 03.40 WIB terjadi kebakaran di Jalan Nabung Surbakti, Kelurahan Padang Mas, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang mengakibatkan korban jiwa, satu keluarga tewas.

Informasi yang dihimpun EGINDO.co menyebutkan objek yang terbakar sebuah warung Jalan Nabung Surbakti, Kelurahan Padang Mas, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo. Tiba-tiba muncul kobaran api yang membakar bangunan warung dan kobaran api baru bisa dipadamkan setelah dua unit Damkar tiba di lokasi kejadian melakukan pemadaman.

Setelah kobaran api berhasil dipadamkan sekira pukul 05.30 WIB ditemukan korban jiwa dalam kondisi tewas terbakar. Selanjutnya, empat orang korban jiwa itu dibawa ke RSU Kabanjahe untuk identifikasi oleh penyidik Polres Karo. Kemudian dari RSU Kabanjahe, sekira pukul 09.00 WIB, keempat jenazah dengan menggunakan ambulans dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk dilakukan autopsi.

Adapun korban jiwa yang meninggal dunia satu keluarga itu adalah kepala keluarga Sempurna Pasaribu (47), istri Elfrida br Ginting (48), anaknya Sudi Investasi Pasaribu (12), serta cucunya Loin Situkur (3).

Pada saat terjadi kebakaran di dalam rumah ada empat orang yakni Sempurna Pasaribu bersama istrinya, anaknya, dan cucunya, dan keempatnya meninggal dunia karena terbakar. Belum diketahui secara pasti penyebab dari kebakaran yang menewaskan satu keluarga itu dan kini dalam penyidikan kepolisian Polres Karo.@

Bs/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top