Filateli Sumut Audiensi dengan KCU Medan, Panfila 2024 Medan

KCU Medan PT Pos Indonesia Anton Crisna Sutantyo (Kanan) bersama PD Filateli Sumut
KCU Medan PT Pos Indonesia Anton Crisna Sutantyo (Kanan) bersama PD Filateli Sumut

Medan | EGINDO.co – Pengurus Daerah Perkumpulan Penggemar Filateli Indonesia (PD. Filateli) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masa bakti (Periode) 2023 – 2028 melakukan audiensi dengan Kepala Cabang Utama (KCU) Medan PT Pos Indonesia yang baru, Anton Crisna Sutantyo di kantor KCU Medan.

Pengurus daerah perkumpulan penggemar Filateli Indonesia Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masa bakti (Periode) 2023 – 2028 dengan ketua Ketua Drs. Syahniman, MSi didampingi  Bidang Litbang dan Humas Ir. Fadmin Prihatin Malau melaporkan sekaligus melakukan pertemuan selaturahmi dengan KCU Medan PT Pos Indonesia yang baru, Anton Crisna Sutantyo menggantikan Kepala Cabang Utama Medan PT Pos Indonesia yang lama, Mujiono.

Filateli Provinsi Sumatera Utara Drs. Syahniman, MSi pada Senin 12 February 2024 dalam pertemuan itu menyerahkan SK Pengurus dimana KCU Medan PT Pos Indonesia sebagai Pembina Filateli Sumut yang juga bersama Kepala Regional 1 Sumatera Executip Vice Presiden PT Pos Indonesia dan Project Manager Pos Bloc Medan PT. Pos Indonesia.

Baca Juga :  Jendela Pesawat, Ada "Lubang Berdarah"

Syahniman melaporkan bahwa ada beberapa agenda Filateli kedepan yang akan dilaksanakan yang mana telah masuk dalam program kerja Filateli Sumut pada tahun 2024 yang merupakan tindaklanjut dari Rapat Kerja PD PFI Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

Beberapa agenda penting dibahas untuk program kerja jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang dengan tujuan agar perkumpulan filateli di Sumatera Utara yang telah dikukuhkan lebih baik lagi dan semakin berkembang untuk masa mendatang. Program kerja jangka pendek seperti pembenahan internal organisasi Filateli di Sumatera Utara, penataan kepengurusan dalam menjalankan program hingga pemantapan sekretariat yang memiliki legalitas sebagai pusat kegiatan organisasi.

Program jangka menengah kata Syahniman yakni rencana kegiatan edukasi Filateli, Pameran dan Philasale dimana menjadi salah satu program kerja bagian konsinyasi dan Filateli 2024 yang telah disampaikan pada akhir tahun 2023 lalu adalah menyelenggarakan kegiatan edukasi filateli, pameran filateli dan Philasale pada enam kota besar di Indonesia termasuk Kota yang bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) Direktorat Layanan Pos dimana untuk Kota Medan pada bulan April 2024 mendatang.

Baca Juga :  Badai Salju AS 31 Orang Tewas,Listrik Padam,Perjalanan Batal

Disamping itu pada tahun 2024 ini Pameran Nasional Filateli (Panfila) 2024 direncanakan akan dilaksanakan di Kota Medan Provinsi Sumatera Utar dimana Panfila merupakan ajang pameran filateli yang dipertandingkan dan diikuti oleh filatelis seluruh Indonesia.

Kepala Cabang Utama Medan PT Pos Indonesia Anton Crisna Sutantyo yang baru bertugas beberapa minggu di Kota Medan yang mana sebelumnya bertugas di Kantor Pos Jakarta Barat itu menyambut baik dan antusias dengan program kerja yang bakal segera dilaksanakan pengurus PD. Filateli Sumut.

Anton Crisna Sutantyo mengatakan mendukung sepenuhnya program dari Pengurus Daerah Perkumpulan Penggemar Filateli Indonesia Provinsi Sumatera Utara dimana dalam program itu juga ada program Filateli Nasional seperti ditunjuknya Kota Medan sebagai tempat pelaksanaan Panfila 2024 tahun ini.

Baca Juga :  Yuan Balik Melemah Menjadi 6,5228 Terhadap Dolar AS

“Saya juga dari dahulu adalah seorang filatelis, sampai hari ini juga seorang filateli dan menjadi tugas kita semua bagaimana filateli tetap ada dan terus ada,” kata Anton yang mengaku sangat senang dengan masyarakat kota Medan yang sangat dinamis. Untuk itu pihaknya menyambut baik program dari PD. Filateli Sumatera Utara dan mengharapkan terus berkomunikasi, bersinerji dan berkolaborasi dengan PT. Pos Indonesia yang kini terus mengupdate diri menjadi lebih baik lagi pada era milanial sekarang ini.@

Rel/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top