Edukasi Sunmori Dan Night Ride Pada Kegiatan Yang Positif

ilustrasi
ilustrasi

Jakarta | EGINDO.com      – AKBP (P) Budiyanto SSOS.MH selaku pemerhati masalah transportasi, mengatakan selama ini ada kesan bahwa kegiatan Sunmori ( Sunday morning ride ) dan Night ride ( berkendara sepeda motor malam hari ) cenderung negatif karena mengendarai Sepeda motor dengan cara ugal -ugala, trek- trekan, konvoi  ,dan berkerumun saat istirahat ).

Dalam situasi pandemi tentunya hal tersebut tidak dibenarkan karena berpotensi penularan covid-19 antar kawan. Itu dari sisi negatif yang sering terdengar karena dibeberapa titik lokasi yang sering digunakan untuk kegiatan tersebut beberapa kali dirazia karena ada potensi pelanggaran lalu lintas bahkan pernah terjadi kecelakaan lalu lintas,misal :

Di jalan Asia Afrika / depan Senayan City , BSD Bintaro dan dibeberapa tempat lainnya.

Baca Juga :  Cara Klaim Santunan Jasa Raharja Bagi Korban Kecelakaan

Seharus kesan negatif tersebut tidak perlu terjadi apabila masing – masing dan antar kawan  mampu mengedukasi pada hal – hal positif , misal :

Berkendara kendaraan bermotor dengan disiplin, hindari kerumunan saat pandemi sekarang ini sudah arahkan pada kegiatan yang mampu memberikan kontribusi yang positif untuk diri sendiri, masyarakat ,Bangsa dan Negara.

Sebenarnya disadari maupun tidak ,banyak nilai positif yang bisa bermanfaat yang dapat diambil, dan dikembangkan kepada hal – hal konstruktif dan produktif.

Dengan kegiatan Sunmori dan Night ride yang telah dirancang dengan baik dapat menghilangkan kepenatan setelah 6 hari kerja karena dengan kegiatan tersebut, mereka akan bertemu dengan suasan baru, teman baru dan pengalaman baru.

Baca Juga :  Kapal Induk AS Di Mediterania Di Tengah Ketegangan Rusia

Kegiatan Sunmori dan Night ride yang asyik dan menarik, biasanya masalah rute maupun destinasi perjalanan sudah direncanakan dengan baik, biasanya mereka akan memilih di kawasan wisata, taman hiburan, wisata kuliner, aksi – aksi sosial dan mencoba dengan kendaraan kesayangannya.

Secara tidak sadar dengan pengalaman barunya tersebut bisa disampaikan ke orang lain mengenai tempat- tempat yang dikunjungi. Nilai tambah yang dapat kita rasakan bahwa mereka dapat dijadikan duta – duta wisata dan kuliner sebagai bagian dari kegiatan Promosi.

Menjadi tanggung jawab kita semua untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada mereka sehingga kegiatan Sunmori dan Night ride lebih bermanfaat dan menghilangkan kesan negatif ugal- ugalan, trek- trekan dan sebagainya.

Baca Juga :  Dirut Japfa Comfeed Indonesia Handojo Santosa Meninggal

Sumber: Antaranews/Sn

Bagikan :
Scroll to Top