Sabang|EGINDO.co Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan kewaspadaan terkait kondisi cuaca dan gelombang laut di wilayah Provinsi Aceh pada Senin (12/1/2026). BMKG memprakirakan tinggi gelombang laut mencapai hingga 2,5 meter di sejumlah perairan, meliputi lintasan Sabang–Banda Aceh, perairan Aceh Besar–Meulaboh, perairan Simeulue, serta wilayah Aceh Singkil dan Pulau Banyak.
Prakirawan BMKG menjelaskan, kondisi tersebut dipicu oleh hembusan angin dari arah tenggara dengan kecepatan mencapai 20 kilometer per jam. Situasi ini berpotensi mengganggu aktivitas pelayaran, khususnya bagi nelayan tradisional dan kapal penyeberangan antarpulau.
Selain gelombang laut, BMKG juga memprakirakan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang, kilat, dan petir di sejumlah wilayah daratan Aceh. Daerah yang perlu meningkatkan kewaspadaan antara lain Aceh Tenggara dan Aceh Selatan. Sementara itu, hujan ringan diperkirakan terjadi di Aceh Tengah serta Aceh Barat Daya, terutama pada siang hingga sore hari.
Seiring memasuki masa peralihan musim, BMKG mengingatkan bahwa perubahan cuaca dapat berlangsung cepat dan sulit diprediksi. Masyarakat, nelayan, serta penyedia jasa transportasi laut diimbau untuk tidak memaksakan aktivitas saat kondisi cuaca memburuk dan terus memantau perkembangan informasi cuaca melalui kanal resmi BMKG guna mengantisipasi risiko yang dapat membahayakan keselamatan. (Sn)