Biodiesel B35 Sedot Dana Sawit Rp4,04 Triliun

ilustrasi
ilustrasi

Jakarta|EGINDO.co Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) mencatat realisasi program biodiesel B35 telah mencapai 5,41 kiloliter (kl) hingga Juni 2023.

Adapun, dana yang telah dikucurkan untuk mandatori campuran Solar dengan 35 persen bahan bakar nabati berbasis sawit itu mencapai Rp4,04 triliun. Kepala Divisi Perusahaan BPDPKS Achmad Maulizal Sutawijaya mengatakan, pihaknya memperkirakan pembiayaan program B35 tahun ini tidak akan terlalu besar.

Berdasarkan catatan Bisnis, BPDPKS menyediakan anggaran sebesar Rp30-Rp31 triliun untuk 13,15 juta kl penyaluran B35.   “BPDPKS masih memantau, pendanaan sudah kami siapkan,” ujar Maulizal saat ditemui di Jakarta, Selasa (8/8/2023).

Sementara itu, Ketua Umum Gabungan Penguasaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Eddy Martono memperkirakan volume minyak sawit atau crude palm oil (CPO) yang disalurkan untuk program B35 tahun ini sebanyak 2 juta ton.

Baca Juga :  Honduras Tangkap Walikota Dituduh Selundupkan Kokain Ke AS

Dengan begitu, konsumsi CPO di dalam negeri pada 2023 akan berkisar sebanyak 23-24 juta ton. Eddy memastikan bahwa program B35 tidak akan mengganggu pasokan CPO untuk minyak goreng ataupun untuk impor. Mengingat produksi CPO yang mencapai 46,7 juta ton.

“Tidak masalah karena masih di bawah produksi, [B35] tidak akan mengganggu pasokan dalam megeri,” ucap Eddy.

Adapun, Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) menetapkan alokasi biodiesel program mandatori B35 tahun ini sebanyak 13,15 juta kl. Alokasi biodiesel tersebut naik 19 persen dibandingkan kuota 2022 sebanyak 11,02 juta kiloliter.

Kementerian ESDM juga menargetkan penyaluran biodiesel program mandatori B35 dapat menghemat belanja negara sekitar US$10,75 triliun atau setara dengan Rp161 triliun.

Baca Juga :  Mengenal Provinsi DKI Jakarta, Kebudayaan Beserta Keseniannya

Selain itu, B35 juga diharap mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 1.653.974 orang serta pengurangan emisi gas rumah kaca (GRK) sekitar 34,9 juta ton CO2e.

Sumber: Bisnis.com/Sn

Bagikan :
Scroll to Top