Semarang | EGINDO.co – Bila registrasi, penggembira Muktamar 48 di Solo dapat fasilitas. Disebutkan bila sebagai penggembira Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah yang akan berlangsung pada 1-5 Juli 2020 di Solo. Hal ini dikatakan Reynal Falah, selaku koordinator seksi penggembira menyampaikan beberapa fasilitas yang akan diberikan.
Katanya hanya dengan registrasi yakni mengisi formulir pada website dan infaq sebesar 20.000 rupiah per orang, penggembira bisa memperoleh beberapa fasilitas berupa Id card, jaminan layanan kesehatan (asuransi), special price masuk tempat wisata yang bekerjasama dengan panitia muktamar, serta penginapan dan fasilitas selama 5 hari di Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) seperti sekolah dan panti asuhan.
Lebih lanjut katanya sebagaimana dilansir pwmjateng.com bagi yang ingin mendaftar menjadi penggembira dapat menunjuk satu koordinator, kemudian mencantumkan sejumlah identitas diri peserta dari PDM atau PWM terkait untuk di upload ke muktamar48.ums.ac.id
Katanya koordinator bisa dari Pimpinan cabang Muhammadiyah (PCM), Pimpinan Daerah Muhamamdiyah (PDM), ataupun Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di masing-masing daerah asal. Pendaftaran peserta penggembira sangat dianjurkan untuk mendaftar melalui situs resmi Muktamar@
TimEGINDO.co
Â
Â