Bantuan Tanggap Darurat Korban Angin Kencang Kota Kupang

download kupang yes yaaakkk

Kupang | EGINDO.co – Pemerintah Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, telah menyalurkan bantuan tanggap darurat untuk 17 kepala keluarga (KK) yang rumahnya rusak akibat terjangan angin kencang pada Kamis (5/12/).

“Angin kencang yang terjadi di awal Desember 2019 mengakibatkan 17 unit rumah warga di Kota Kupang mengalami kerusakan akibat diterjang angin kencang. Pemerintah Kota Kupang telah mendistribusikan bantuan terhadap para korban,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kota Kupang, Jimi Didoek di Kupang, Selasa.

Ia mengatakan, 17 korban bencana alam angin kencang meliputi 13 kepala keluarga di Kecamatan Alak, sedangkan di Kelurahan Fatukoa dan Oebelo, Kecamatan Maulafa, rumah dua kepala keluarga rusak akibat terjangan angin kencang.

Baca Juga :  Naik Kereta Api Terbaru Mudik Lebaran, Wajib Vaksin Booster?

Bantuan tanggap darurat yang diberikan pemerintah Kota Kupang berupa makanan siap saji, terpal serta sejumlah kebutuhan harian lainnya.

Pemerintah Kota Kupang juga sedang melakukan penghitungan jumlah kerugian material rumah warga yang rusak akibat terjangan angin kencang.

“Kami masih melakukan penghitungan terhadap kerugian yang dialami para korban. Bantuan dari pemerintah tentu akan disesuaikan dengan tingkat kerusakan yang dialami,” katanya.

Bantuan yang diberikan pemerintah tentu tidak bisa menanggulangi semua kerusakan yang terjadi karena pemerintah juga mengalami keterbatasan anggaran.

“Apabila ada bagian bangunan rumah yang mengalami kerusakan dan dapat diperbaiki secara mandiri oleh warga, tentu sangatlah baik,” ujar Jimi Didoek. Ant/kj

Bagikan :