Apri/Fadia Sukses Di Laga Perdana Japan Open 2022

Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menang dilaga perdana turnamen bulutangkis Japan Open 2022.
Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menang dilaga perdana turnamen bulutangkis Japan Open 2022.

Jakarta | EGINDO.co          -Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menang dilaga perdana turnamen bulutangkis Japan Open 2022. Apri/Fadia berhasil menumbangkan wakil Kanada Catherine Choi/Josephine Wu dengan skor 21-15, 21-15.

Laga yang berlangsung di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang hari Selasa (30/8/2022). Apri/Fadia secara perlahan bermain sabar untuk meminimalisir kesalahan-kesalahan yang mereka perbuat.

“Tadi kita masih awal, masih adaptasi dengan kondisi lapangan maupun pola permainan. Lusa di babak 16 besar mainnya harus lebih safe dan lebih tahan lagi karena bolanya berat ya walau tidak seberat di Kejuaraan Dunia kemarin,” ujar Fadia usai pertandingan.

Kunci kekuatan Apri/Fadia adalah komunikasi mereka yang kuat dan terjaga. Apri selalu berkomunikasi dengan Fadia. Komunikasi yang terjalin baik membuahkan kemenangan.

Baca Juga :  RME Jamin Kemudahan Akses Layanan Kesehatan Masyarakat

“Ini memang menjadi komunikasi saya dengan Fadia. Bagaimana membawa aura positif ke lapangan,” katanya.

“Karena kita membangunnya seperti itu. Demi satu tujuan, sukses bersama-sama. Ini yang saya belajar banyak dari kak Greysia Polii”.

Di babak 16 besar, Apri/Fadia masih menunggu pemenang antara Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (China) melawan Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia). “Semua lawan pasti sekarang sudah mempelajari permainan kita,” katanya.

“Itu membuat kita semakin terpacu untuk menjadi lebih baik. Jadi pasti fokus diri sendiri untuk terus meningkatkan kemampuan”.

Sabagai informasi, Apri/Fadia sudah meraih tiga gelar sejak pertama kali dipasangkan di bulan Mei 2022. Gelar itu adalah medali emas SEA Games Hanoi 2021, Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.

Baca Juga :  'King Kazu' Bermain Pada Usia 55 Setelah Pindah Ke Portugal

Sumber: rri.co.id/Sn

Bagikan :
Scroll to Top