Adanya Isu Unjukrasa, Bandara Kualanamu Disterilisasikan

depan pintu masuk gerbang utama Bandara Kualanamu
Depan pintu masuk gerbang utama Bandara Kualanamu

Medan | EGINDO.co – Adanya isu unjukrasa sekelompok masyarakat, Bandar udara (Bandara) Kualanamu Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara disterilisasikan. Isu unjukrasa oleh sekelompok masyarakat itu menurut informasi ada kaitannya dengan temuan mayat perempuan di dalam lift Bandara Kualanamu belum lama ini.

Isu unjukrasa oleh sekelompok masyarakat itu kabarnya berlangsung hari ini, Jum’at (5/5/2023) sehingga tim aparat gabungan, TNI/Polri, Polsek Kawasan Bandara, Avsec, serta lainnya bergerak cepat melakukan antisipasi dan sterilisasi terkait informasi akan adanya unjuk rasa sekelompok masyarakat tersebut ke Bandara Kualanamu.

Pantauan di lapangan dilakukan razia di depan pintu masuk gerbang utama Bandara Kualanamu untuk mengantisipasi adanya informasi yang beredar akan adanya unjuk rasa oleh sekelompok masyarakat.

Baca Juga :  Ekonomi Hijau, Prakerja Menyiapkan Pelatihan Green Skills

Antisipasi dan sterilisasi yang dilakukan terkait informasi akan adanya unjuk rasa sekelompok masyarakat tersebut ke Bandara Kualanamu itu oleh tim gabungan mengingat unjukrasa di kawasan bandara tidak dibolehkan sesuai dengan UU Penerbangan Nomor 1 Tahun 2009.

Dilaporkan hingga siang menjelang petang hari ini Jum’at (5/5/2023), isu atau informasi akan adanya unjuk rasa di Bandara Kualanamu tidak terlaksana atau tidak ada dimana hingga berita ini diposting kondisi bandara Kualanamu relatif aman dan terkendali.@

Bs/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top