Warga Jakarta, Hari Ini Gratis Naik TransJ, MRT dan LRT

Calon penumpang TransJakarta di Halte menanti busway. (Foto: Fadmin Malau)
Calon penumpang TransJakarta di Halte menanti busway. (Foto: Fadmin Malau)

Jakarta | EGINDO.com – Warga Jakarta hari ini naik TransJ-MRT-LRT Jakarta gratis. Pasalnya Pemerintah provinsi (Pemprov) Jakarta menggratiskan tarif transportasi publik, seperti Transjakarta, MRT, dan LRT Jakarta pada hari ini, Kamis 24 April 2025.

Gratis naik TransJ-MRT-LRT Jakarta dalam rangka memperingati Hari Angkutan Nasional atau Hari Transportasi Nasional. Naik Transjakarta, MRT, dan LRT Jakarta Gratis 24 April 2025 dari pukul 00.00 hingga pukl 23.59 WIB. Untuk layanan Mikrotrans, Transjakarta Cares, Layanan Penugasan Transjakarta lainnya, dan Layanan Gratis bagi masyarakat tertentu sesuai Pergub DKI Jakarta Nomor 133 tahun 2018 yang sudah memiliki tarif Rp. 0 tetap berlaku sesuai tarif awal.

Untuk moda transportasi MRT Jakarta, tarif gratis spesial Hari Angkutan Nasional. Naik MRT dengan tarif khusus Rp 1/perjalanan hanya di tanggal 24 April 2025 dalam mendukung kemudahan mobilitas masyarakat spesial Hari Transportasi Nasional.

Berlaku untuk perjalanan pelanggan lama maupun baru MRT Jakarta menggunakan 1. Kartu Uang Elektronik Bank keluaran tahun 2019 ke atas. 2. Tiket QR dari aplikasi MyMRTJ. 3. Tiket QR dari vending machine MyMRTJ Lite di Stasiun MRT Jakarta. 4. Kartu Multi Trip (KMT) atau Kartu Jaklingko Tarif khusus Rp 1/perjalanan MRT berlaku untuk pemilik Kartu Uang Elektronik Bank, Kartu Multi Trip (KMT) atau Kartu JakLingko yang berisi saldo minimal Rp 14.000. Tarif khusus Rp 1/perjalanan MRT ini berlaku untuk pengguna aplikasi MyMRTJ yang telah dihubungkan dengan e-wallet MartiPay, AstraPay, ISaku, DANA, GoPay dan akun bank digital blu BCA yang telah berisi saldo, kartu kredit Mastercard, serta akun Kredivo yang masih memiliki limit.

Tiket untuk tarif Rp 1/perjalanan MRT ini juga dapat dibeli secara langsung menggunakan Ticket Vending Machine MyMRTJ Lite yang ada di seluruh stasiun MRT Jakarta menggunakan metode pembayaran QRIS, kartu debit dan kartu kredit. (Khusus untuk pembelian melalui TVM MYMRTJ Lite, terdapat biaya jasa pengiriman tiket Rp2.000 untuk setiap pembelian tiket).

Peringatan Hari Angkutan Nasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan transportasi umum, di mana dengan membudayakan transportasi umum, kemacetan diharapkan dapat berkurang, dan budaya menjaga fasilitas umum dapat terus tumbuh.@

Bs/timEGINDO.com

 

Bagikan :
Scroll to Top