Jakarta | EGINDO.com – Para orang terkaya di Indonesia pada pertengahan bulan April 2025 ini. Ternyata kondisinya masih belum banyak berubah. Posisi puncak ditempati Low Tuck Kwong. Sedangkan Prajogo Pangestu masih belum bisa kembali ke puncak seperti dahulunya.
Hal itu mengutip data Forbes per tanggal 15 April 2025, Low Tuck Kwong kini ada di puncak dengan kekayaan mencapai US$23,2 miliar atau sekitar Rp 389,4 triliun. Kekayaan Low turun dari US$27,3 miliar yang tercatat pada tanggal 1 April 2025 lalu.
Kemudian menyusul Robert Budi Hartono dan Michael Hartono dengan kekayaan masing-masing US$20,6 miliar dan US$19,8 miliar. Kekayaan Hartono bersaudara juga kompak turun sejak 1 April, masing-masing dari US$21,2 miliar dan US$20,4 miliar.
Sementara itu, Prajogo masih berada pada peringkat keempat dengan kekayaan US$16,7 miliar atau sekitar Rp 332,3 triliun, turun tipis dari US$16,9 miliar yang tercatat pada 1 April.
Selanjutnya para orang terkaya sepuluh besar di Indonesia saat ini yakni 1. Low Tuck Kwong Kekayaan: US$23,2 miliar (Rp 389,4 triliun) Pendiri dan Presiden Direktur Bayan Resources
- Robert Budi Hartono Kekayaan:Â US$20,6 miliar (Rp 345,8 triliun) Pemilik Djarum Group
- Michael Hartono Kekayaan:Â US$19,8 miliar (Rp 332,3Â triliun) Pemilik Djarum Group
- Prajogo Pangestu Kekayaan: US$16,7miliar (Rp 280,3 triliun) Pendiri PT. Barito Pacific Tbk
- Sri Prakash Lohia Kekayaan:Â US$8,3 miliar (Rp 139,3 triliun) Pendiri dan Ketua Indorama Corporation
- Otto Toto Sugiri Kekayaan:Â US$6,6 miliar (Rp 110,7 triliun) Pendiri dan CEO DCI Indonesia
- Dato’ Sri Tahir Kekayaan:Â US$4,9 miliar (Rp 82,2 triliun) Pendiri Mayapada Group
- Marina Budiman Kekayaan: US$4,6 miliar (Rp 77,2 triliun) Pendiri dan Presiden Komisaris DCI Indonesia
- Chairul Tanjung Kekayaan: US$4,2 miliar (Rp 70,5 triliun) Pemimpin CT Corp.
- Dewi Kam Kekayaan:Â US$4,1 miliar (Rp 68,8Â triliun) Pemilik saham minoritas di Bayan Resources.@
Bs/fb/timEGINDO.com