Gempa Dinihari Di Tarutung Dirasakan Masyarakat Sibolga

Gempa
Gempa di Tarutung

Medan | EGINDO.co – Gempa dinihari Sabtu (1/10/2022) di Tarutung Kabupaten Tapanuli Utara dirasakan masyarakat di kota Sibolga. Warga kota Sibolga di Kabupaten Tapanuli Tengah di pesisir pantai barat Sumatera Utara (Sumut) sempat dikejutkan dengan guncangan gempa yang terjadi pada pukul 02.50 WIB.

Informasi yang diperoleh EGINDO.co dari BMKG gempa berkekuatan M 5,1 Guncang Tapanuli Utara Sumut. “4 km timur laut Tapanuli Utara-Sumut,” tulis BMKG melalui akun Twitter resminya @infoBMKG, Sabtu (1/10/2022).

Beberapa waktu kemudian Gempa bumi kembali terjadi di Tapanuli Utara, Sumatera Utara (Sumut). Gempa kali ini berkekuatan magnitudo (M) 5,1.

Gempa ada pada kedalaman 10 kilometer. Titik gempa ada pada koordinat 2,05 lintang utara dan 98,99 bujur timur. Gempa tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami. Tidak berpotensi tsunami.

Baca Juga :  Waspadai Cuaca Ekstrem Melanda Hingga 16 September 2022

Pusat gempa berada di darat 15 km barat laut Tapanuli Utara, sampai berita ini diturunkan belum diterima informasi tentang kerusakan yang ditimbulkan gempa tersebut.@

Bmkg/timEGINDO.co

Bagikan :
Scroll to Top