Tanamkan Hal Ini Agar Keuanganmu Aman

saving-bottle-with-euro-notes-coins-blue-background

Jakarta | EGINDO.co – Para kaum milenial di Indonesia pasti banyak yang sedang kesulitan dalam mengatur keuangan. Apalagi ditengah pandemi Covid-19 seperti ini, banyak kebutuhan yang harus dipenuhi dan banyak hal yang diinginkan namun disisi lain harus memikirkan bagaimana rencana kedepannya mau seperti apa.

Sebenarnya, kaum muda harus menanamkan beberapa hal yang cukup sederhana agar keuangan bisa aman untuk waktu kedepan. Intinya adalah konsisten, jangan mudah tergoda dengan hal-hal yang sekiranya kurang penting yang malah bisa merugikan kamu. Lalu, apasih pemahaman yang harus kamu tanamkan? Simak sampai selesai ya.

1. Jangan Menghabiskan Uang Lebih Dari Yang Bisa Kamu Hasilkan
Hal pertama yang kamu harus lakukan adalah mengatur keuanganmu dengan baik. Jangan sampai kamu malah menghabiskan uang dalam waktu sejekap melebihi yang kamu hasilkan. Jika kamu menghabiskan uang lebih dari yang bisa kamu hasilkan, hal tersebut akan berujung kamu kehabisan uang dan mau tidak mau harus mengambil uang dari tabunganmu atau malah yang terburuk harus sampai berhutang ke orang lain. Tidak mau kan?

Baca Juga :  BPK Minta Perhatikan Rekomendasi Laporan Keuangan, Raih WTP

2. Jangan Berhutang Karena Ingin Buat Orang Lain Terkesan
Ada loh kaum muda yang rela berhutang demi memenuhi nafsunya saja, contohnya berhutang untuk membeli barang-barang branded, membeli handphone keluaran terbaru, agar teman-temannya terkesan dengan barang-barang yang dia punya. Padahal barang tersebut tentu tidak murah. Bahkan ada yang rela berhutang demi mengadakan pesta pernikahan yang mewah.

Bukannya melarang untuk berhutang, tapi alangkah lebih baiknya jika ingin berhutang, berhutanglah suatu barang yang saat hutang tersebut lunas, kamu masih bisa menikmati barang tersebut untuk waktu yang lama dan bukan hanya sesaat saja.

3. Jangan Beli Aset Yang Nilainya Akan Merosot
Hobi mengoleksi sesuatu belakangan ini menjadi tren dikalangan anak muda. Yang banyak dilakukan contohnya adalah koleksi ikan cupang. Yang katanya harga ikan cupang jika dijual lagi akan lebih mahal, namun kita tidak bisa memastikan juga apakah ikan tersebut akan hidup lama. Bisa saja tiba-tiba besok ikan tersebut mati, maka kamu jadi tidak bisa menjualnya.

Baca Juga :  Asesmen Nasional Hanya Di Daerah Yang Gelar PTM Terbatas

4. Aktif Berinvestasi
Investasikan uang kamu ke sesuatu yang bisa naik valuenya. Kamu juga harus selalu memantau perkembangan investasi kamu sudah mengalami berapa persen kenaikan. Investasi yang sempurna adalah investasi yang nilainya selalu naik dalam jangka panjang, pajaknya kecil, tidak butuh banyak perawatan, dan punya nilai aset berwujud tidak hanya on paper. (AR)

Bagikan :
Scroll to Top