Jakarta | EGINDO.co – Sebagai wanita, pasti ingin selalu tampil cantik dan trendi kemanapun kita pergi. Entah bekerja, hangout bersama teman, kuliah, pesta, atau pergi liburan.
Bagi beberapa orang memilih outfit of the day (OOTD) mungkin akan terasa sulit. Memiliki banyak baju akan sia-sia jika kamu tidak tahu bagaimana cara memadukannya.
Tren fashion yang terkadang unik dan aneh juga tidak perlu selalu kamu ikuti. Pilihlah pakaian yang bisa kamu pakai untuk waktu yang lama dan mudah di padupadankan dengan pakaian lain. Apa sajakah outfit tersebut? Simak 5 outfit yang harus kamu miliki agar selalu terlihat trendi.
1. Blazer / Outer
Jika kamu tidak ingin lemari penuh dengan berbagai macam jenis pakaian, kamu bisa membeli blazer atau outer saja. Seiring perkembangan dunia fashion, blazer tidak melulu menunjukkan tampilan formal. Sudah banyak jenis blazer atau outer yang casual dan santai menyesuaikan dengan kebutuhan outfit kamu.
Kamu bisa memakai 1 baju kaos sebagai baju bagian dalam dan memadukannya dengan koleksi blazer dan outermu. Hal ini lebih efisien dibanding kamu membeli berbagai macam jenis pakaian atau kaos.
2. Baju Warna Terang
Walau kamu tidak begitu suka memakai pakaian dengan warna mencolok, ada baiknya kamu tetap harus memiliki setidaknya 1 pakaian dengan warna terang.
Baju berwarna terang bisa digunakan di acara semi formal seperti kumpul bersama teman, farewell party, dll.
3. T-Shirt Kaos Warna Hitam dan Putih
Kamu setidaknya harus punya 1 kaos berwarna hitam dan putih. Kaos adalah salah satu outfit penting yang bisa dipadu padan dengan berbagai macam cara. Dengan 1 kaos hitam atau putih, kamu bisa memadukannya dengan kemeja, blazer, celana jeans, rok, bahkan overall dress.
4. Setelan Kerja
Walau kamu belum bekerja, kamu setidaknya harus punya setelan kerja dalam lemarimu. Bisa saja nanti kamu berkesempatan untuk interview kerja ataupun magang. Kamu juga bisa memakai setelan tersebut di acara-acara formal atau seminar yang kamu datangi yang membutuhkan penampilan profesional.
Setelan kerja bisa berupa blazer, blouse, celana bahan, atau rok pensil selutut.
5. Dress
Terakhir yang tidak kalah penting adalah dress. Dress bisa kamu pakai di acara formal maupun non formal seperti acara pernikahan, kumpul keluarga, maupun pesta lainnya. (AR)